Lagi-lagi postingan tentang sepakbola, maaf ya buat yang nggak suka, ahay. Piala Dunia, turnamen akbar sepakbola 4 tahunan ini memang sayang banget untuk dilewatkan bagi para penggemar sepakbola. Di momen inilah, bisa dipastikan, bos-bos di kantor pada puyeng mikirin anak buahnya yang telat gara-gara nonton piala dunia. Di momen inilah, biasanya para cewek akan dilupakan sementara waktu oleh cowoknya. Nah, di momen inilah, gue juga jadi gatel nih untuk bikin prediksi Piala Dunia 2014 yang bakal main tanggal 13 Juni nanti. Prediksi ini gue dapatkan setelah bersemedi di kolong ranjang bareng personel JKT 48. Ah, makin ngaco, langsung aja deh. GRUP A Di grup ini, tuan rumah Brazil akan di tantang oleh 3 negara yang menurut gue cukup tangguh. Ada Kroasia, Kamerun dan Meksiko. Walaupun begitu, secara kualitas pemain, Brazil menurut gue bakal tetap lolos. Yang masih bingung, siapa yang bakal menemani Brazil? Kroasia dan Meksiko menurut gue punya kans yang berimbang. Tapi, kalau di l...